Ruangan Nyaman di Hotel Syariah Atiqa Pinrang

Review

Selamat datang di Kabupaten Pinrang Sulawesi Selatan, kata – kata tersebut terucap saat pertama kali menginjakan kaki di tanah Pinrang. Mengunjungi Pinrang dengan misi rahasia membuat saya sempat kebingungan memilih tempat tinggal, awalnya saya berencana mengambil hotel yang memiliki fasilitas kolam renang di Kota Pare-Pare namun kondisi bangunan dari luar mengurungkan niat saya. Tidak lama kemudian seorang teman menghubungi saya via telpon dan merekomendasikan untuk menginap di Hotel Syariah Atiqa di Pinrang. Jarak antara Kota Pare-Pare dan Kabupaten Pinrang tidak terlalu jauh kalian bisa menempuh perjalanan selama 30 menit.

Sesampai di Pinrang sayapun langsung menuju hotel tersebut, hotel ini terbilang cukup mudah ditemukan jika kalian baru pertama kali ke Pinrang kalian memiliki patokan Kantor Bupati Pinrang. Yup hotel ini dekat sekali dengan Kantor Bupati.

Saat tiba di Hotel saya langsung melakukan pemesanan dan memilih kamar Deluxe untuk tarif saya memesan kamar yaitu Rp 350.000 permalam, saya sendiri sempat menanyakan apakah ada Smoking Room pada Hotel ini, dan ternyata Hotel ini tidak menyediakan Smoking Room. Solusi satu-satunya jika kalian ingin merokok kalian harus turun ke lobby.

Loby Hotel Syariah Atiqa Pinrang

Loby Hotel Syariah Atiqa Pinrang

Selesai melakukan pemesanan sayapun segera naik menuju lantai 2 dimana kamar deluxe yang saya pilih telah disediakan. Saat membuka pintu kamar saya sedikit takjub karena kamar tersebut terbilang sangat luas dibanding beberapa hotel Deluxe yang pernah saya coba. Untuk fasilitas kamarnya memang terbilang sangat minim seperti tidak ada sendal Hotel, sikat gigi ataupun sabun. Luasnya kamar membuat saya merasa nyaman untuk berlari-lari didalam kamar, jika kalian memiliki keluarga atau kerabat untuk bertamu mungkin hotel tersebut bisa jadi rekomendasi buat kalian.

Kamar Deluxe Hotel Syariah Atiqa Pinrang

Kamar Deluxe Hotel Syariah Atiqa Pinrang

Fasilitas Kamar Deluxe Hotel Syariah Atiqa

Lemari pakaian

Kamar Mandi Hotel Syariah Atiqa

Fasilitas lainnya yang kalian dapatkan yaitu sarapan-pagi, namun sayang saya sendiri tidak sempat mencoba sarapan pagi di Hotel tersebut akibat kesiangan, hal yang unik disini ialah menu sarapan pagi dapat kalian bawa kedalam kamar. Ruangan sarapan pagi sendiri berbatasan langsung dengan kolam renang, namun sayang saat saya mengunjungi kolam renang tersebut sedang dikosongkan.

Restaurant Hotel Syariah Atiqa

Restaurant Hotel Syariah Atiqa

Bagi kalian yang aktif dengan internet untuk pekerjaan , pada hotel ini tidak disediakan fasilitas internet di dalam kamar. Jika kalian ingin menggunakan fasilitas internet kalian harus turun ke lobby atau kalian dapat bersantai di ruangan makan yang memiliki suasana semi outdoor, pada ruangan makan sendiri terdapat colokan listrik dan jangan lupa untuk memesan segelas kopi :D

Baca Juga :  Wireless Speaker Sony SRS-BTV5

Buat yang lagi cari hotel di Pinrang bisa langsung datang ke Hotel Syariah Atiqa

 

Hotel Syariah Atiqa

Jl.Jendral Sudirman No. 109 Kab.Pinrang Sulawesi Selatan

Phone : 0421922725 Fax 0421922726  e-mail : (info@syariahatiqah.com)

Tags: , , , , ,

You May Also Like

Indahnya Pantai Hotel D’Maleo Mamuju Sulawesi Barat
Datsun Risers Expedition Menempuh jarak ±1200 KM Di Sulawesi

Author

Must Read

No results found.

Menu