Penyebab Utama Bisnis Cetak Kaos Berhenti di Tengah Jalan

Personal

Tidak sedikit pengusaha cetak kaos yang terpaksa mengakhiri perjalanan bisnisnya karena berbagai alasan. OSangat disayangkan bila anda sampai mengalaminya. Jika mengingat perjalanan mulai dari awal sebuah bisnis didirikan, pasti ada momen dimana anda merasakan jatuh bangun. Nah proses inilah yang biasanya sangat berat dilalui oleh seorang pengusaha yang berhenti di tengah jalan.

Untuk bisa lebih dini mendeteksi penyebab utama mengapa bisnis cetak kaos bisa berhenti di tengah jalan, maka anda bisa simak penjelasan yang akan penulis berikan berikut ini. Diharapkan bisa menjadi cambuk sekaligus peringatan kepada anda semua yang ingin dan sudah menjalankan perusahaan cetak kaos, agar lebih berhati – hati lagi sebelum kejadian buruk gulung tikar terjadi.

1.Pengelolaan Keuangan yang Buruk
Faktor utama yang menyebabkan bisnis cetak kaos berhenti di tengah jalan adalah pengelolaan keuangan yang buruk. Pengelolaan keuangan yang buruk sangat berpengaruh pada kondisi kelancaraan operasional perusahaan.

Apalagi jika laporan keuangan banyak yang dimanipulasi sehingga data pembelian dan data penjualan tidak akurat. Mana bisa anda menganalisa sejauh mana kerugian jika data yang ada tidak valid. Belum lagi jika keuangan bisnis cetak kaos anda bercampur aduk menjadi satu dengan keuangan rumah tangga. Maka akan semakin menjadi bertambah parah.

2. Mengambil Pinjaman Tanpa Berpikir Panjang
Banyaknya pinjaman yang anda ajukan ke bank juga bisa mempengaruhi kondisi keuangan perusahaan anda. Sebelum melakukan pengajuan pinjaman, sebaiknya anda pikirkan dulu matang – matang, apakah memang sangat butuh atau tidak. Kemudian anda juga wajib memperhitungkan kesanggupan dalam pembayaran setiap bulannya. Jangan sampai besar pasak daripada tiang yang akan menyulitkan anda sendiri nantinya.

3. Pelayanan Kepada Konsumen Buruk
Sebagai pengusaha cetak kaos, tentu saja anda harus memperhatikan yang namanya pelayanan kepada konsumen. Pelayanan yang baik akan membantu mengembangkan bisnis anda tersebut. Sedangkan sebaliknya jika anda memberikan pelayanan buruk pada konsumen anda, maka konsumen akan kapok dan itu sama halnya membuat bisnis cetak kaos menjadi kehilangan konsumen secara perlahan namun pasti. Ingat tanpa adanya konsumen bisnis anda bukanlah apa – apa.

Baca Juga :  Menjaga Penampilan Saat Travelling Itu Seru

4. Tidak Menepati Janji
Kebiasan mengobral janji kepada konsumen juga bisa saja berujung kepada kekecewaan yang mendalam. Jika saja konsumen memang sangat butuh barang yang dipesan dalam waktu tertentu dan anda menyanggupinya, maka anda harus berusaha untuk menepati janji tersebut. Jangan sampai janji yang anda buat hasilnya nihil, pasti konsumen akan sangat kecewa dan kapok menggunakan pelayanan jasa cetak kaos yang anda tawarkan kembali. Bila memang sudah terjadi, anda harus mengatasi complain dengan baik.

5. Tidak Jujur
Tidak jujur disini memang sangat merugikan konsumen. Jika hal tersebut sampai diketahui, maka kepercayaan akan hilang seketika. Misalnya saja anda tidak jujur terhadap bahan yang digunakan, kualitas cetak kaos yang diberikan atau hal – hal lainnya hanya demi tujuan meraup keuntungan sebesar – besarnya tentu saja tidak dianjurkan. Mungkin sekali dua kali anda akan lolos, tapi pada suatu waktu jika anda bertemu dengan konsumen yang kritis dan tahu mengenai dunia percetakan kaos, maka kecurangan anda akan segera terbongkar.

Nah setelah membaca ulasan di atas sekarang anda menjadi lebih tahu keputusan dan langkah apa saja yang bisa diambil agar kejadian buruk tidak terjadi pada bisnis cetak kaos anda. Semoga pembahasan di atas bisa membawa banyak manfaat bagi bisnis cetak kaos anda ya. Salam sukses dan terus berusaha!

You May Also Like

Harga Apartemen Studio Terbaru di Beberapa Kota Berkembang
Pentingnya Berbagi Pulsa ke Sesama, Biar Semua Sama-Sama Up To Date Seperti Kamu

Author

Must Read

No results found.

Menu